Ahok, Jokowi & Raja Salman

Mar 1, 2017

Ahok, Jokowi & Raja Salman



Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama turut
menyambut kedatangan Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al-Saud
saat tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta 1 Maret 2017.

Saat menyambut Raja Salman turun dari pesawat Boeing 747SP,
Ahok menggunakan jas berwarna hitam dipadu peci berwarna senada.
Ahok yang mendampingi Presiden Joko Widodo
itu tak sempat bercengkrama.

Itu lantaran Raja dan rombongan kerajaan langsung menuju
Istana Bogor.
"Salaman saja" kata Ahok saat diwawancara oleh media
di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Namun, setelah Raja mendarat dan turun dari eskalator, Ahok sempat
dikenalkan oleh Presiden Joko Widodo sebagai
Gubernur Jakarta, bersama jajaran menteri lainnya.

"Ya pokoknya dikenalin Presiden, salaman lalu dikenalin. Ini KaBin (Kepala Badan Intelijen Negara Jenderal Budi Gunawan), terus ini Gubernur Jakarta, ya aku salaman," ujarnya. 
Lawatan delegasi Kerajaan Arab Saudi ke Indonesia dijadwalkan dari tanggal 1-9 Maret 2017. Kedatangan Raja Salman ini merupakan kunjungan balasan yang dilakukan Presiden Joko Widodo pada September 2015 ke negeri dengan sistem pemerintahan monarki itu. 
Ada beberapa tempat yang akan dikunjungi Raja Salman dan rombongan, di antaranya Masjid Istiqlal, Istana Bogor dan Pulau Bali.